Istana Garuda Siap Helat Sidang Kabinet Perdana di IKN

- Jurnalis

Monday, 12 August 2024 - 09:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MIM,12 Agustus 2024

mediaindonesiamaju.com dilansir dari kompas.com// Istana Garuda siap menghelat sidang kabinet paripurna perdana di Ibu Kota Nusantara (IKN), Senin (12/8/2024). Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Hidayat Sumadilaga memastikan hal itu kepada Kompas.com, Minggu (11/8/2024). “Insyaallah semua dukungan sarana dan prasarana seperti istana khususnya ruang sidang kabinet di Istana Garuda sudah siap untuk tempat sidang,” ujar Danis.

Secara keseluruhan, saat ini progres proyek Ibu Kota Nusantara (IKN) Batch 1 sudah mencapai 95 persen. Proyek IKN Batch 1 yang dimaksud seperti Istana Garuda, Istana Negara, Lapangan Upacara, Plaza Seremoni, 4 Kantor Kementerian Koordinator (Kemenko), 12 tower Hunian ASN, Memorial Park atau Taman Kusuma Bangsa, Visitor Center, hingga Jalan Sumbu Kebangsaan Sisi Barat dan Timur.

Baca Juga :  Hasil Liga 2: PSIM Jogja Takluk dari Persipa Pati dengan Skor 1-3.

Sebelumnya, Menteri PUPR sekaligus Plt. Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono menyampaikan perkembangan proyek IKN dan kesiapan infrastrukturnya jelang upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di IKN.

Dia menjelaskan, Istana Garuda, Istana Negara, Lapangan Upacara, serta Podium siap digunakan untuk kegiatan upacara 17 Agustus. “Prasarana Istana Negara sudah dipersiapkan dan Istana Garuda progresnya juga sudah 95 persen, saat ini keduanya dalam tahap pemasangan furnitur dan ditargetkan semua bersih rapi pada 10 Agustus,” ujar Basuki. Kemudian, Plaza Seremoni akan difungsikan pada area Ceremonial Lawn (Visitor Center, Amphitheater, Forest Trail, toilet umum, dan Retail/Galeri untuk UMKM) yang dapat menampung tamu undangan dan panitia pendukung. Selanjutnya untuk Kantor Kemenko, dari total empat kantor yang masing-masing memiliki 4 tower (total 16 tower), yang akan difungsikan untuk 17 Agustus nanti sebanyak 7 tower.

Baca Juga :  CPNS 2024: Pemerintah Buka 250.407 Formasi untuk Fresh Graduate dan Kebutuhan Khusus

Rinciannya Kantor Kemenko 1 (1 tower), Kemenko 2 (1 tower), Kemenko 3 (2 tower), dan Kemenko 4 (3 tower). Masing-masing akan berfungsi 2-3 lantai untuk holding ASN dan petugas upacara. Lalu untuk hunian ASN, akan fungsional minimal 8 tower lengkap dengan furnitur, air dan listrik. Masing-masing tower terdiri dari 60 unit hunian seluas 98 meter persegi, dan setiap hunian ada 3 kamar. Beralih ke Jalan Sumbu Kebangsaan Barat dan Timur, progresnya sudah melebihi 85 persen dan dinyatakan siap dilintasi para peserta dan tamu undangan Upacara 17 Agustus di IKN. (Red :Budi)

Berita Terkait

Program Makan Gratis Pemerintah, Peneliti Indonesia Harapkan 3 Hal
Spanduk Kampanye Paslon Pilkada Pati Dirusak: Malam Pasang, Pagi Sudah Rusak
Pemkot Salurkan Bansos Sembako Ratusan Lansia dan Disabilitas
Polemik Angkutan Batu Bara, DPRD Paser Tetap Minta Utamakan Kepentingan Masyarakat
Kasus Suap Hakim PN Surabaya Berawal dari Kecurigaan Vonis Bebas Ronald Tannur
Ahmad Luthfi Angkat Suara soal Isu Benturan TNI-Polri di Pilgub Jateng
Ekonomi Sulit, Pedangang Menjerit
Prabowo Gelar Sidang Kabinet Paripurna Perdana Hari Ini
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 25 October 2024 - 08:12 WIB

Program Makan Gratis Pemerintah, Peneliti Indonesia Harapkan 3 Hal

Friday, 25 October 2024 - 08:09 WIB

Spanduk Kampanye Paslon Pilkada Pati Dirusak: Malam Pasang, Pagi Sudah Rusak

Thursday, 24 October 2024 - 17:37 WIB

Pemkot Salurkan Bansos Sembako Ratusan Lansia dan Disabilitas

Thursday, 24 October 2024 - 13:58 WIB

Polemik Angkutan Batu Bara, DPRD Paser Tetap Minta Utamakan Kepentingan Masyarakat

Thursday, 24 October 2024 - 10:03 WIB

Kasus Suap Hakim PN Surabaya Berawal dari Kecurigaan Vonis Bebas Ronald Tannur

Berita Terbaru

Berita

Pemkot Salurkan Bansos Sembako Ratusan Lansia dan Disabilitas

Thursday, 24 Oct 2024 - 17:37 WIB