Polisi Periksa 4 Saksi Terkait Penemuan Mayat Perempuan Dalam Toren

- Jurnalis

Friday, 25 October 2024 - 09:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MIM, JAWA TENGAH, 25 OKTOBER 2024

 

Polisi sudah memeriksa empat orang saksi terkait penempuan mayat perempuan berinisial NM (55) di dalam toren di Jalan Janur Hijau I, Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara, Kamis (24/10/2024).

“Serangkaian saksi-saksi sudah dilakukan pemeriksaan secara maraton, sudah ada empat saksi yang dilakukan pemeriksaan,” ujar Kapolsek Kelapa Gading Kompol Maulana

Saksi pertama yang diperiksa adalah sopir yang sama-sama bekerja dengan NM di rumah tersebut. Dia juga yang pertama kali menemukan korban sudah tidak bernyawa di dalam toren.

Saksi selanjutnya, adalah sekuriti komplek yang membantu sopir menghubungi polisi. Sementara dua saksi lainnya yang diperiksa adalah orang yang ikut melihat mayat NM saat berada di dalam toren.

Baca Juga :  terjadi kebakaran di salah satu tenant food & beverage Bandara Soekarno-Hatta (Soetta)

Selain memeriksa saksi, polisi juga sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Berdasarkan hasil olah TKP, polisi menemukan sejumlah barang bukti, seperti sikat, ponsel milik korban, CCTV dan ember yang sudah pecah di dekat lokasi penemuan jasad NM.

Polisi juga akan menganalisa rekaman CCTV yang ada di rumah tersebut untuk mencari tahu penyebab kematian NM. Di sisi lain, kini mayat NM juga sedang diperiksa di Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

“Untuk mayat sekarang berada di RS Polri Keramat Jati sedang dilakukan visum luar. Di sini juga kita belum bisa memastikan apa penyebab dari kematian mayat tersebut,” kata Maulana.

Diberitakan sebelumnya, NM ditemukan tewas di dalam toren di sebuah rumah di di Jalan Janur Hijau I, Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara, Kamis (24/10/2024). Jasad NM pertama kali ditemukan oleh salah seorang sopir yang bekerja di rumah itu.

Baca Juga :  Polri Ungkap Sindikat Motor Bodong Jaringan Internasional.

NM sendiri bekerja sebagai asisten rumah tangga (ART) di rumah tersebut. Saat kejadian, majikan NM sedang berada di luar negeri. Sebelum ditemukan tewas, NM sempat meminta bantuan melalui pesan Whatsapp kepada sang sopir untuk membersihkan toren.

Namun, karena kondisi cuaca yang sedang panas, sopir itu menolak. Dia menyarankan agar pembersihan toren itu dilakukan pada Kamis pagi. Ke esokan harinya, sopir itu malah menemukan NM sudah tak bernyawa di dalam toren.

 

Chelsy-red 

Berita Terkait

Jalan Tol Baru di Jawa Tengah Akan Hubungkan 3 Provinsi Sekaligus, Nilai Investasinya Capai Rp38,47 Triliun
Modus Perampasan Motor di Jatinegara, Pelaku Mengaku jadi Petugas Leasing dan Menuduh Korban Nunggak Cicilan
Ini Tujuan BRICS Percepat Peluncuran Mata Uang Digital Baru
Rococo: Keanggunan Arsitektur Prancis Sebelum Era Neoklasi
Topeng Emas Agamemnon: Misteri Kematian dan Penemuan di Liang Kubur
Kisah Srikandi Damkar Kota Bogor, Ketangguhan di Balik Api dan Bara
Eks Komisioner Komnas HAM Amiruddin Nantikan Program Menteri Pigai
Dua Perintah Khusus Prabowo Subianto ke Ahmad Luthfi di Jateng
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 25 October 2024 - 10:27 WIB

Jalan Tol Baru di Jawa Tengah Akan Hubungkan 3 Provinsi Sekaligus, Nilai Investasinya Capai Rp38,47 Triliun

Friday, 25 October 2024 - 10:25 WIB

Modus Perampasan Motor di Jatinegara, Pelaku Mengaku jadi Petugas Leasing dan Menuduh Korban Nunggak Cicilan

Friday, 25 October 2024 - 10:19 WIB

Ini Tujuan BRICS Percepat Peluncuran Mata Uang Digital Baru

Friday, 25 October 2024 - 09:58 WIB

Polisi Periksa 4 Saksi Terkait Penemuan Mayat Perempuan Dalam Toren

Friday, 25 October 2024 - 09:37 WIB

Rococo: Keanggunan Arsitektur Prancis Sebelum Era Neoklasi

Berita Terbaru

Berita

Ini Tujuan BRICS Percepat Peluncuran Mata Uang Digital Baru

Friday, 25 Oct 2024 - 10:19 WIB

Desain

Rococo: Keanggunan Arsitektur Prancis Sebelum Era Neoklasi

Friday, 25 Oct 2024 - 09:37 WIB