Peringatan HUT Ke-79 TNI, Korem 132/Tadulako Gelar Ziarah Nasional di TMP

- Jurnalis

Friday, 4 October 2024 - 15:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MIM,Palu 04 Oktober 2024

 

Palu ,Mediaindonesiamaju.com– Dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2024, Korem 132/Tadulako menggelar Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Jl. Basuki Rahmat, Palu, Jumat (4/10/2024). Upacara yang khidmat ini dipimpin langsung oleh Komandan Korem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan, S.E., sebagai Inspektur Upacara.

Rangkaian ziarah dimulai dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, diikuti dengan peletakan karangan bunga oleh Inspektur Upacara. Acara dilanjutkan dengan doa bersama dan diakhiri dengan tabur bunga sebagai simbol penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur demi bangsa.

Baca Juga :  Prabowo Resmi Dilantik Jadi Presiden RI ke-8, Ini Janji Soal Kesehatan

Danrem 132/Tdl menekankan pentingnya menghormati jasa para pahlawan. “Ziarah ini adalah tradisi penting bagi prajurit TNI, terutama dalam momen HUT TNI ke-79. Kita harus selalu mengenang pengorbanan para pahlawan yang telah berjuang tanpa pamrih demi kemerdekaan bangsa,” ujarnya.

Danrem juga mengingatkan bahwa semangat juang para pahlawan harus menjadi inspirasi bagi setiap prajurit TNI. “Semangat pantang menyerah yang diwariskan oleh para pahlawan harus kita teladani. Jiwa petarung yang kuat diperlukan dalam menghadapi tantangan tugas di masa depan,” tambahnya.

Baca Juga :  Usai Dikunjungi Anis, Toko LCM Hingga Kini Makin Ramai Pengunjung.

Upacara Ziarah Nasional ini tidak hanya menjadi momen untuk mengenang jasa pahlawan, tetapi juga sebagai pengingat akan tanggung jawab besar yang diemban oleh setiap prajurit dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan negara(Penrem_132/Tdl).(Ahmad)

Berita Terkait

Pemkot Salurkan Bansos Sembako Ratusan Lansia dan Disabilitas
Polemik Angkutan Batu Bara, DPRD Paser Tetap Minta Utamakan Kepentingan Masyarakat
Kasus Suap Hakim PN Surabaya Berawal dari Kecurigaan Vonis Bebas Ronald Tannur
Ahmad Luthfi Angkat Suara soal Isu Benturan TNI-Polri di Pilgub Jateng
Ekonomi Sulit, Pedangang Menjerit
Prabowo Gelar Sidang Kabinet Paripurna Perdana Hari Ini
Riset Microsoft: Ada 600 Juta Serangan Siber per Hari, Password Jadi Target Utama
Prabowo Bakal Terbitkan Perpres untuk Hapus Utang 6 Juta Petani dan Nelayan
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Thursday, 24 October 2024 - 17:37 WIB

Pemkot Salurkan Bansos Sembako Ratusan Lansia dan Disabilitas

Thursday, 24 October 2024 - 13:58 WIB

Polemik Angkutan Batu Bara, DPRD Paser Tetap Minta Utamakan Kepentingan Masyarakat

Thursday, 24 October 2024 - 10:03 WIB

Kasus Suap Hakim PN Surabaya Berawal dari Kecurigaan Vonis Bebas Ronald Tannur

Thursday, 24 October 2024 - 10:00 WIB

Ahmad Luthfi Angkat Suara soal Isu Benturan TNI-Polri di Pilgub Jateng

Thursday, 24 October 2024 - 09:51 WIB

Ekonomi Sulit, Pedangang Menjerit

Berita Terbaru

Berita

Pemkot Salurkan Bansos Sembako Ratusan Lansia dan Disabilitas

Thursday, 24 Oct 2024 - 17:37 WIB

Berita

Ekonomi Sulit, Pedangang Menjerit

Thursday, 24 Oct 2024 - 09:51 WIB