Program Magang ke Jepang 2024, Langkah Pemprov Jateng Tekan Pengangguran

- Jurnalis

Tuesday, 22 October 2024 - 08:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MIM, JAWA TENGAH, 22 OKTOBER 2024

 

Pemprov Jateng terus berupaya menekan angka pengangguran dan kemiskinan melalui program magang ke Jepang.

Program ini terlaksana berkat kerjasama dengan Kementerian Tenaga Kerja dan International Manpower.

“Kami sangat menyambut baik inisiatif ini, yang diharapkan mampu meningkatkan keterampilan tenaga kerja Jateng,” ujar Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana, saat membuka seleksi magang di Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jateng, Senin (21/10/2024).

Nana menjelaskan, program magang ini bukan hanya bertujuan memberikan keterampilan, tetapi juga membangun etos kerja yang lebih baik bagi para calon tenaga kerja.

Baca Juga :  BEI Buka Suara Usai Saham BREN Didepak dari Indeks FTSE Russell

Ia berharap, setelah magang, para peserta bisa terserap di dunia kerja atau bahkan merintis usaha mandiri.

“Dengan ini, diharapkan angka pengangguran dan kemiskinan di Jateng bisa berkurang,” katanya.

Tahun ini, sebanyak 383 peserta mengikuti seleksi magang, yang berlangsung hingga 25 Oktober 2024.

Nana menjelaskan, seleksi meliputi tes akademik, kesamaptaan, dan wawancara.

Setelah lolos tahap awal, peserta akan mengikuti pelatihan Bahasa Jepang selama dua bulan sebelum seleksi akhir di Jakarta.

Baca Juga :  Selamat Hari Kartini

“Bagi yang berhasil, mereka akan magang di Jepang selama tiga tahun,” tambahnya.

Nana juga mengungkapkan, program ini sudah dimulai sejak 2018 dengan total 3.294 peserta yang telah diseleksi hingga 2023.

Banyak alumni program magang yang berhasil membuka usaha sendiri, seperti bengkel, lembaga pelatihan kerja (LPK), dan peternakan.

“Keberhasilan mereka menjadi motivasi bagi peserta baru untuk meraih kesuksesan yang sama,” tutupnya. (ineke-red)

Berita Terkait

Sritex Menghadapi Tantangan Besar: Pengumuman Pailit Perusahaan Tekstil
Mengenal Akmil, Tempat Pembekalan Anggota Kabinet Prabowo di Magelang
Profil Sekretaris Negara dan Sekretaris Kabinet dalam Kabinet Merah Putih, Prasetyo Hadi dan Mayor Teddy
Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Melemah pada Rabu 23 Oktober 2024
Ciptakan Gelang Pendeteksi Bencana, Mahasiswa Indonesia Juara Kompetisi Internasional
Drainase di Perempatan Sucen Kudus Direnovasi, Pedagang Keluhkan Penurunan Omzet
Harga Komoditas Kompak Naik Semua, Minyak Mentah Hampir 2 Persen
Prabowo Lantik Prof. Fauzan dan Prof. Stella Christie sebagai Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Thursday, 24 October 2024 - 09:07 WIB

Sritex Menghadapi Tantangan Besar: Pengumuman Pailit Perusahaan Tekstil

Thursday, 24 October 2024 - 08:26 WIB

Mengenal Akmil, Tempat Pembekalan Anggota Kabinet Prabowo di Magelang

Thursday, 24 October 2024 - 08:25 WIB

Profil Sekretaris Negara dan Sekretaris Kabinet dalam Kabinet Merah Putih, Prasetyo Hadi dan Mayor Teddy

Wednesday, 23 October 2024 - 11:35 WIB

Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Melemah pada Rabu 23 Oktober 2024

Wednesday, 23 October 2024 - 08:06 WIB

Ciptakan Gelang Pendeteksi Bencana, Mahasiswa Indonesia Juara Kompetisi Internasional

Berita Terbaru

Berita

Pemkot Salurkan Bansos Sembako Ratusan Lansia dan Disabilitas

Thursday, 24 Oct 2024 - 17:37 WIB

Berita

Ekonomi Sulit, Pedangang Menjerit

Thursday, 24 Oct 2024 - 09:51 WIB