MIM, JAWA TENGAH, 18 JANUARI 2025
Demak, 18 Januari 2025 – Mediaindonesiamaju.com Terdapat dugaan mark up dalam proyek pembangunan jamban di SDN 1 Sidorejo, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, yang dibiayai dengan anggaran sebesar Rp 118.955.000. Proyek ini dikerjakan oleh CV Sinar Putri Utama, yang menurut informasi, merupakan salah satu perusahaan yang berbasis di daerah setempat.
Seorang warga setempat yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan kekhawatirannya terkait anggaran yang diterima oleh pihak sekolah.
“Dana segitu harusnya dapat membangun lebih, tidak cuma beberapa kamar mandi saja. Harusnya dapat meningkatkan dan menaikkan ruangan lain yang terkena banjir rob juga, karena kalau musim hujan dan rob, air sudah masuk ke dalam ruangan,” ujarnya.(24/12/24)
Proyek ini seharusnya memberikan solusi terhadap fasilitas yang sangat dibutuhkan, namun menurut warga tersebut, anggaran yang ada dirasa tidak cukup untuk mengatasi permasalahan yang ada, terutama mengingat kondisi lingkungan yang rawan banjir rob.
Atas adanya temuan tersebut, Fiqih Hidayat pimpinan aliansi akar rumput dan juga pimpinan Media Indonesia Maju akan membuat aduan ke beberapa instansi terkait,agar bisa segera di audit dan di tindak lanjuti.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada konfirmasi resmi dari pihak terkait, baik dari Dinas Pendidikan Kabupaten Demak maupun dari CV Sinar Putri Utama. Tim Media Indonesia Maju berharap pihak yang berwenang segera memberikan penjelasan terkait hal ini guna menghindari spekulasi dan memastikan transparansi dalam penggunaan anggaran publik.
red/latif