Polres Lubuk Linggau Polda Sumatera Selatan menggelar Latihan Pra Operasi (Latpraops) Pekat Musi 2025

- Jurnalis

Selasa, 18 Februari 2025 - 10:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MIM,Sumsel 18 februari 2025

Lubuk Linggau,Mediaindonesiamaju.com – Polres Lubuk Linggau Polda Sumatera Selatan menggelar Latihan Pra Operasi (Latpraops) Pekat Musi 2025 pada Selasa (18/2/2025). Kegiatan ini berlangsung di Aula Presisi Polres Lubuk Linggau dan dipimpin langsung oleh Wakapolres Lubuk Linggau, Kompol H. Asep Supriyadi, yang mewakili Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Bobby Kusumawardhana.

Dalam kegiatan tersebut, Wakapolres didampingi oleh Kasatresnarkoba AKP Nopera Ena Jaya Putra serta diikuti oleh personel yang terlibat dalam Surat Perintah (Sprint) Operasi Pekat Musi 2025. Latpraops ini bertujuan untuk memberikan pembekalan dan meningkatkan kesiapan personel dalam menghadapi operasi yang akan berlangsung selama 16 hari, dimulai dari tanggal 19 Februari hingga 6 Maret 2025.

Baca Juga :  Kontroversi Dana Publikasi di Mesuji: Wartawan Tuntut Transparansi

Sebanyak 25 personel akan terlibat dalam operasi ini, dengan fokus utama pada pemberantasan penyakit masyarakat, seperti perjudian, narkoba, minuman keras, dan tindak kriminal lainnya yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Lubuk Linggau.

Dalam arahannya, Kompol H. Asep Supriyadi menegaskan pentingnya sinergi dan kesiapsiagaan personel dalam menjalankan operasi ini. “Operasi Pekat Musi 2025 merupakan langkah konkret dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Kota Lubuk Linggau. Saya harap seluruh personel yang terlibat dapat bekerja secara profesional dan maksimal,” ujarnya.

Baca Juga :  Yohanes dan Tim Pembasmi Mafia Tanah Kepresidenan Turun ke Talang Batu, Beri Dukungan Moril kepada Pemilik Tanah Ulayat Buay Mencurung

Dengan digelarnya Latpraops ini, diharapkan operasi yang akan dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar dan mencapai hasil yang optimal dalam menekan angka kriminalitas serta memberantas penyakit masyarakat di wilayah Lubuk Linggau.

Rep_Fiqih

Berita Terkait

Misteri di Tengah Sawah: Petani Ambarawa Temukan Wanita Meninggal di Gubug Jelang Panen
Cegah Premanisme dan Perilaku Menyimpang Remaja, Kapolres Semarang AKBP Ratna Sambangi Desa Tolokan
Pemkab Simalungun Gelar Perayaan Paskah Oikumene Bersama Masyarakat Tahun 2025
KEGIATAN RESES YOHANES DI KARANGRAYUNG DIDUGA LANGGAR ATURAN TENTANG NETRALITAS APARAT DESA DAN PENGGUNAAN FASILITAS PEMERINTAH
Bupati Simalungun Terima Penghargaan Sahabat Pers Indonesia dari SMSI
Pemkab Simalungun Komitmen Dukung Asta Cita Presiden Prabowo Subianto
Solidaritas Jurnalis Palu Menguat di Sidang Praperadilan Hendly Mangkali
PSHT Pusat Madiun Kabupaten Semarang Ikut Laksanakan Upacara Hari Kebangkitan Nasional ke-117

Berita Terkait

Kamis, 22 Mei 2025 - 22:23 WIB

Misteri di Tengah Sawah: Petani Ambarawa Temukan Wanita Meninggal di Gubug Jelang Panen

Kamis, 22 Mei 2025 - 22:18 WIB

Cegah Premanisme dan Perilaku Menyimpang Remaja, Kapolres Semarang AKBP Ratna Sambangi Desa Tolokan

Kamis, 22 Mei 2025 - 18:54 WIB

Pemkab Simalungun Gelar Perayaan Paskah Oikumene Bersama Masyarakat Tahun 2025

Kamis, 22 Mei 2025 - 17:00 WIB

KEGIATAN RESES YOHANES DI KARANGRAYUNG DIDUGA LANGGAR ATURAN TENTANG NETRALITAS APARAT DESA DAN PENGGUNAAN FASILITAS PEMERINTAH

Rabu, 21 Mei 2025 - 22:47 WIB

Bupati Simalungun Terima Penghargaan Sahabat Pers Indonesia dari SMSI

Berita Terbaru